SAYUR ASEM
Resep ini di lengkapi
dg nilai gizinya, kalori, protein, lemak, bahkan kolestrol juga da koq
Bahan
·
100 gr nangka muda
·
100 gr jagung
·
50 gr kacang tanah
·
50 gr papaya muda
·
25 gr daun melinjo
·
100 gr tetelan daging sapi
·
1000 ml air
·
1 buah tomat matang
·
100 gr kacang panjang
Bumbu yang di haluskan
·
1 sdm cabe merah kecil
·
2 sdm bawang merah
·
1 sdt terasi
·
1 sdm garam
·
2 sdt gula pasir
Bumbu lain
·
1 iris lengkuas
·
2 lmbr daun salam
·
3 buah asam jawa segar
Cara membuat
·
Rebus 1000ml air dengan tetelan setengah empuk masukkan nangka
muda,melinj, kacang tanah, lengkuas, asam jawa, daun salam dan tomat hingga
empuk,keluarkan tomat dan asam jawa.
·
Ambil mangkuk, masukkan tomat dan asam jawa tambahkan air sedikit lalu
saring dan masukkan ke dalam rebusan tadi
·
Masukkan bumbu yang di haluskan, didihkan lagi, masukkan papaya
muda,jagung muda, kacang panjang rebus hingga empuk, terakhir masukkan daun
melinjo, masak sebentar, sajikan hangat-hangat
Untuk 5 porsi
1 porsi 170 kalori
Protein 9 gram
Lemak 7,7 gram
Kolestrol 14 mg
Tidak ada komentar:
Posting Komentar